Kami, organisasi yang bertanda tangan di bawah ini, menyerukan penanggulangan COVID-19 yang mendorong sepenuhnya pada pemulihan yang adil.
Kami menyerukan sebuah penanggulangan global terhadap COVID-19 yang menjamin tercapainya pemulihan yang adil bagi semua. Penanggulangan wabah harus menjunjung tinggi lima prinsip ini:
1. Kesehatan merupakan prioritas utama, untuk seluruh rakyat, tanpa terkecuali.
2. Menyediakan kelonggaran ekonomi secara langsung kepada rakyat.
3. Menyelamatkan pekerja dan komunitas, bukan petinggi perusahaan dan elit penguasa.
4. Membangun kesiapsiagaan untuk krisis lainnya.
5. Membangun solidaritas dan komunitas lintas batas, bukan menuju otoritarianisme.
Pandemi COVID-19 menuntut tindakan cepat dan belum pernah terjadi sebelumnya dari pemerintah setempat dan komunitas internasional. Keputusan yang dibuat sekarang akan membentuk masyarakat hingga beberapa tahun dan dekade mendatang. Ketika pembuat kebijakan memutuskan sejumlah langkah pertolongan darurat dan pemulihan jangka panjang, sangat penting bagi mereka untuk mempertimbangkan beberapa hal berikut. Ketimpangan kemakmuran, isu diskriminasi, dan bencana ekologis–seperti halnya krisis iklim, yang terjadi jauh sebelum COVID-19– kini beresiko menjadi semakin parah.
Kini adalah saatnya untuk menyelamatkan lebih banyak nyawa, dan tegas dalam menentukan masa depan yang lebih sehat dan setara melalui Pemulihan yang Adil.
Pandemi COVID-19 menuntut tindakan cepat dan belum pernah terjadi sebelumnya dari pemerintah setempat dan komunitas internasional.
Keputusan yang dibuat sekarang akan membentuk masyarakat hingga beberapa tahun dan dekade mendatang.
Ketika pembuat kebijakan memutuskan sejumlah langkah pertolongan darurat dan pemulihan jangka panjang, sangat penting bagi mereka untuk mempertimbangkan beberapa hal berikut. Ketimpangan kemakmuran, isu diskriminasi, dan bencana ekologis–seperti halnya krisis iklim, yang terjadi jauh sebelum COVID-19– kini beresiko menjadi semakin parah.
Kini adalah saatnya untuk menyelamatkan lebih banyak nyawa, dan tegas dalam menentukan masa depan yang lebih sehat dan setara melalui Pemulihan yang Adil.
Kami, organisasi yang bertanda tangan di bawah ini, menyerukan penanggulangan COVID-19 yang mendorong sepenuhnya pada pemulihan yang adil. Respons di setiap level harus menjunjung tinggi lima prinsip ini:
Menyediakan pelayanan kesehatan di semua tempat, memastikan akses untuk semua
Prioritaskan masyarakat dan pekerja, terutama mereka yang sudah termarjinalkan dalam sistem, sediakan kebutuhan jangka pendek dan jangka panjang
Bantuan kepada korbam terdampak, haruslah ditujukan kepada komunitas dan pekerja, bukan pada pemegang saham, petinggi perusahaan, atau pejabat tinggi negara, dan jangan pernah diberikan kepada korporasi yang berkontribusi menyebabkan krisis iklim
Kita harus membangun jutaan lapangan kerja yang layak yang dapat membantu transisi yang adil bagi pekerja dan masyarakat untuk menuju masa depan rendah karbon yang kita butuhkan.
Berbagi kemampuan teknis terkait teknologi maupun finansial bagi negara atau komunitas dengan pendapatan rendah yang memungkinkan mereka mengatasi covid19. Dorong solusi lintas batas dan lintas komunitas. Jangan gunakan krisis sebagai pembenaran atas praktek-praktek yang melanggar HAM, hak-hak sipil dan politik, serta prinsip-prinsip demokrasi.
Bekerja sama dengan orang-orang di sekitarmu dan menuntut pemulihan yang adil dari para politisi lokal dan nasional.